Thursday, 7 June 2012

TUGAS 9 IBD


Merangkum bab 11 Manusia dan harapan :

A.Pengertian harapan
            Setiap manusia mempunyai harapan . manusia yang tanpa harapan berarti manusia itu mati dalam hidup. Orang yang akan meninggal sekalipun mempunyai harapan , biasanya berupa pesan-pesan kepada ahli warisnya.Harapan berasal dari kata harap yang berarti keinginan supaya sesuatu terjadi sehingga harapan berate sesuatu yang diinginkan dapat terjadi. Dengan demikian harapan menyangkut masa depan.

B.Apa sebap manusia mempunyai harapan
            Menurut kodratnya manusia itu adalah mahluk sosial . setiap lahir kedunia langsung di sambut dalamsuatu pergaulan hidup, yakni di tengah suatu keluarga atau anggota masyarakat lainnya. Tidak ada satu manusiapun yang luput dari pergaulan hisdup. Ditengah tengah manusia lain itulah , seorang dapat hidup dan berkembang baik fisik / jasmani maupun mental/spiritualnya . Ada dua yang mendorong orang hidup bergaul dengan manusia lain , yakni dorongan kodrat dan dorongan kebutuhan hidup.

C.Kepercayaan
            Kepercayaan berasal dari kata percaya , artinya mengakui atau meyakinni akan kebenaran. kepercayaan adalah hal hal yang berhubungan dengan pengakuan atau keyakinan akan kebenaran.

D.Berbagai kepercayaan dan usaha meningkatkannya
            Dasar kepercayaan adalah kebenaran  

TUGAS 8 IBD


Merangkum bab 9 Manusia dan tanggung jawab :

A.Pengertian tanggung jawab
Tanggung jawab menurut kamus bahasa Indonesia adalah , keadaan wajib menangung segala sesuatunya.sehingga bertanggung jawab menurut kamus umum bahasa Indonesia adalah berkewajiban menanggung , memikul jawab , menanggung segala sesuatunya atau memberikan dan menanggung akibat nya.
            Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tinggkah laku atau perbuatan yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajibannya.

B.Macam tanggung jawab
            Manusia itu berjuang memenuhi keperluannya sendiri atau untuk keperluan pihak lain. Untuk itu ia menghadapi manusia lain dalam masyarakatnya atau menghadapi lingkungan alam. Dalam usahanya itu manusia juga menyadari bahwa ada kekuatan lain yang ikut menentukan yaitu kekuasaan tuhan dengan demikian tanggung jawab itu dapat di bedakan menurut keadaan manusia atau hubungan yang di buatnya atas dasar ini , lalu di kenal beberapa jenis tanggung jawab , yaitu :

(a).Tanggung jawab terhadap diri sendiri

(b).Tanggung jawab terhadap keluarga

(c).Tanggung jawab terhadap masyarakat

(d).Tanggung jawab terhadap bangsa dan Negara

(e).Tanggung jawab terhadap tuhan

C.Pengabdian dan pengorbanan
            Wujud tanggung jawab juga berupa pengabdian dan pengorbanan , pengabdian dan pengorbanan adalah perbuatan baik untuk kepentingan manusia itu sendiri.

TUGAS 7 IBD


Merangkum bab 8 Manusia dan padangan hidup :

 A.Pengertian pandangan hidup
            Setiap manusia mempunyai pandangan hidup . pandangan hidup ini bersifat kodrati , karena itu menentukan masa depan seseorag . untuk itu perlu di jelaskan pula arti pandangan hidup. Pandangan hidup artinya pendapat atau pertimbangan yang di jadikan pegangan , pedoman , arahan , petunjuk hidup di dunia. pendapat atau pertimbangan itu merupakan hasil pemikiran manusia berdasarkan pengalaman sejarah menurut waktu dan tempat hidupnya.

B.Cita-cita
                                                                                                                                                    Menurut kamus bahasa Indonesia , yang di sebut cita cita adalah kenginan , harapan , tujuan yang selalu ada dalam pikiran. Baik keinginan , harapan , maupun tujuan merupakan apayang mau diperoleh manusia di masa mendatang. Dengan demikian cita cita merupakan panangan masa depan , merupakan pandangan hidup yang akan dating. Pada umum nya cita cita merupakan semacam garis linier yang makin lama maikin tinggi, dengan perkataan lain citacita merupakan keinginan , harapan , dan tujuan manusia makin tinggi tingkatannya.

C.Kebajikan
           Kebajikan atau kebaikan atau perbuatan yang mendatangan kan kebaikan pada hakekat nya sama dengan perbuatan moral , perbuatnan yang sesuai dengan norma–norma agama dan etika.               
           Manusia berbuat baik , karena menurut kodratnya manusia itu baik , makhluk bermoral . Atas dorongan suara hatinya manusia cenderung berbuat baik.

D.Usahan / perjuangan 
            Usaha/ perjuanagan adalah keras untuk mewujudkan cita-cita setiap manusia harus kerja keras dalam hidupnya. Sebagian hidup manusia adalah usaha/perjuangan , perjuangan untuk hidup , dan ini sudah menjadi kodrat seorang manusia. Tanpa usaha /perjuangan manusia tidak dapat hidup sempurna. Apabila manusia bercita-cita menjai kaya ,ia harus bekerja keras. Apabila seorang bercita cita menjadi ilmuan , ia harus rajin belajar dan tekut serta memenuhi semua ketentuan akademik.
E.Keyakinan / Kepercayaan
       Keyakian / kepercayaan yang menjadi dasar pandagan hidup berasal dari akal sehat atau kekuasaan tuhan . menurut prof dr harun nasution , ada tiga aliran filsafat, yaitu aliran natu ralisme , intelektualisme , dan aliran gabungan.

F.Langkah langkah berpandangan hidup yang baik
             Manusia pasti mempunyai pandangan hidup walau bagaimana bentukny. Bagaimanakita memperlakukan pandangan hidup itu terkandung pada orang yang bersangakutan . ada yang memperlakukan pandangan hidup itu sebagai sarana mencapai tujuan dan ada pula yang memperlakukan sebagai penimbul kesejahteraan , ketentraman dan sebagainya.